PENERIMAAN MAHASISWA BARU

Jalur Penerimaan Mahasiswa Baru di Fakultas Hukum Unla terdiri atas

  • Mahasiswa Baru (murni) yang berasal dari SMA/SMK/MA atau sederajat.
  • Mahasiswa Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL), teridiri atas:
    1. RPL Transkrip (Pindahan/Melanjutkan), mahasiswa baru yang berasal dari perguruan tinggi lain atau program studi lain di lingkungan Unla atau dari program studi lain di luar Unla.
    2. RPL Portofolio, mahasiswa baru yang diakui berdasarkan capaian pembelajaran yang diperoleh dari pendidikan formal, non-formal, informal atau pelatihan-pelatihan maupun dilakukan secara otodidak. Saringannya melalui asesmen RPL dapat memperoleh pengakuan kredit akademik (satuan kredit semester) dengan mempertimbangkan kompetensi yang telah dimiliki dengan capaian pembelajaran mata kuliah.